Sunday, 1 June 2014

Sistematika Penyusunan Naskah Pidato



Sistematika Penyusunan Naskah Pidato

Runtutan pembuatan susunan naskah pidato dapat dideskrisikan sebagai berikut:
1.      Salam Pembuka
Berisi ucapan Salam dalam bahasa arab disertai dengan ucapan selamat Pagi, siang, sore, atau malam (jika dalam forum terdapat beberapa utusan dari berbagai kalangan lembaga keagamaan)
2.      Muqaddimah Awal
Berisi basmalah, ucapan syukur kepada Allah SWT, ucapan Shalawat dan salam atas Rasulullah SAW, petikan Ayat Alquranul Karim, sebuah hadits atau kalam hikmah
3.      Salam Penghormatan
Berisi penghormatan kepada orang yang berpengaruh di masyarakat, meliputi: Alim Ulama, Tokoh Masyarakat, Sesepuh, dan sebagainya
4.      Muqaddimah Tsani
Berisi terjemahan sebagaian terjemah dari Muqaddimah Awal
5.      Isi/Inti Materi
Materi yang disampaiakn didasarkan pada;
a.       Alquranul Karim
b.      Hadits Nabi, dan
c.       Ijma’ dan Qiyas
Sedangkan untuk tambahan ataupun pelengkap inti materi didasarkan pada pengambilan
a.       Kalam Hikmah
b.      Shalawat Nabi atau shalawat dalam bahasa jawa
c.       Hikayat, cerita yang mengandung hikmah, kisah bersejarah, dan sebagainya
6.      Kesimpulan
7.      Penutup
Berisi ucapan terima kasih, permohonan maaf, dan penutup

No comments:

Post a Comment